Etika Penelitian: Kajian Rektraksi Artikel Ilmiah Teknik Sipil
Abstract
Abstrak
Salah satu konsekuensi dari temuan penyimpangan etika penelitian adalah retraksi artikel ilmiah. Retraksi artikel merupakan upaya menjaga kualitas publikasi sehingga studi terkait retraksi artikel menjadi penting untuk diteliti. Studi ini berusaha menginvestigasi alasan dan tren retraksi artikel ilmiah bidang teknik sipil yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Kajian pustaka terfokus terhadap 746 artikel yang diekstraksi dari laman ASCE Library pada 11 April 2022 menunjukkan bahwa hanya sebesar 6,17% dari artikel tersebut yang diretraksi oleh penerbit. Dari jumlah tersebut, 10,87% merupakan retraksi artikel akibat kelalaian pihak penerbit dan 82,61% retraksi murni kelalaian penulis dalam bentuk berbagai penyimpangan penelitian (research misconducts). Hasil analisis juga menunjukkan turunnya tren jumlah retraksi artikel ilmiah teknik sipil sejak 2011, sedangkan dua alasan utama retraksi artikel adalah kurangnya tanggapan dari penulis (lack of author response) sebesar 23,91% dan temuan tumpang tindih yang signifikan dengan publikasi lainnya (significant overlap) sebesar 19,57%. Studi ini berkontribusi pada peningkatan wawasan terkait retraksi artikel ilmiah di bidang teknik sipil sehingga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para peneliti teknik sipil terhadap pentingnya pemenuhan etika penelitian.
Kata-kata Kunci: ASCE, etika penelitian, kajian pustaka terfokus, penyimpangan penelitian, retraksi artikel ilmiah, teknik sipil.
Abstract
One consequence of the findings of research ethics misconducts is the retraction of scientific articles. Article retraction is an effort to maintain the quality of publications so that studies related to article retraction are important to be researched. This study attempts to investigate the reasons and trends in the retraction of scientific articles in the field of civil engineering which has never been done previously. A focused literature review of 746 articles extracted from the ASCE Library on April 11, 2022 showed that only 6.17% of those articles were retracted by publishers. Of that amount, 10.87% were article retractions due to negligence on the part of the publisher and 82.61% were retractions due to the author's negligence in the form of various research misconducts. The results of the analysis also show a decreasing trend in the number of retractions of civil engineering articles since 2011, while the two main reasons for article retractions are the lack of author response by 23.91% and findings of significant overlap with other publications by 19.57%. This study contributes to increasing insight related to the retraction of scientific articles in the field of civil engineering so that it is expected to increase the awareness of civil engineering researchers on the importance of fulfilling research ethics.
Keywords: ASCE, civil engineering, focused literature review, research ethics, research misconducts, retraction of scientific articles.