TEKNOLOGI SPIRITUAL TERAPI PENYEMBUHAN KORBAN NARKOBA DAN PERAN PONDOK REMAJA INABAH (I) MALAYSIA DALAM PENGEMBANGAN TQN DI NEGERI MALAYSIA

https://doi.org/10.5614/sostek.itbj.2020.19.1.2

Authors

  • Cecep Alba Kelompok Keahlian Ilmu Kemanusiaan FSRD ITB
  • Qoriah A. Siregar KKIK FSRD ITB
  • Ranti Rachmawanti

Keywords:

Inabah, mursyid, TQN Pondok Pesantren Suryalaya, ikhwan

Abstract

Pondok Remaja Inabah (1) Malaysia adalah sebuah institusi yang bergerak dalam bidang perawatan dan penyembuhan korban narkoba dan penyalah gunaan obat-obat terlarang lainnya dengan menggunakan pendekatan tasawuf yakni Tarekat Qodiriyah Naqsyabandiyah. Metode dan teknologi spiritual terapi penyembuhan tersebut diciptakan oleh mursyid TQN Pondok Pesantren Suryalaya yakni KH. A. Shohibul Wafa Tajul Arifin yang biasa dipanggil Abah Anom. Metode  dan teknologi terapi tersebut dibawa dan dikembangkan di Malaysia oleh Tuan Guru  Ustaz Zuki bin Syafi as-Syuja, murid  dan wakil talqin Abah Anom di Malaysia. Berdasarkan penelitian, teknologi spiritual terapi penyembuhan narkoba di Inabah Malaysia intinya adalah mengamalkan   mandi taubat, talkin, menjalankan salat baik yang wajib maupun yang sunat muakkad, an-nawafil dan zikrullah secara istiqomah. Tingkat kesembuhan korban narkoba yang dirawat di Inabah sangat tinggi yakni hampir seratus persen. Sedangkan lama terapi penyembuhan rata-rata 60 hari, tergantung pada kondisi keparahan anak bina itu sendiri. Jika sangat parah bisa diperpanjang hingga dua kali lipat, bahkan sampai satu tahun.  Inabah (1) Malaysia bukan hanya sebagai institusi penyembuhan dan perawatan korban narkoba tetapi juga sebagai pusat pengembangan TQN  di Malaysia. Melalui Pondok Remaja Inabah (1) yang berada di negeri bagian Kedah Darul Aman, TQN menyebar ke seluruh negeri bagian Malaysia.  Bermacam latar belakang masyarakat datang ke Pondok Inabah (1) Malaysia, tetapi pada ahirnya mereka belajar zikir yang merupakan  inti ajaran  TQN dan mengamalkannya di daerah maing-masing. 

References

Alba, Cecep, (2014). Tasawuf dan Tarekat Dimensi esoteris Ajaran Islam, Bandung : Remaja Rosdakarya.

-------------, (2003). Zikrullah Urgensinya dalam Kehidupan, Bandung: Rosdakarya.

-------------, (2003). Menjaga Kesucian Qolbu, Bandung: Rosdakarya.

-------------, (2015). Epistemologi Tafsir Sufi, Tasikmalaya: Latifah Press.

------------- dkk. (2005). Satu Abad Pondok Pesantren Suryala Perjalanan dan Pengabdian 1905-2005. Tasikmalaya: PT. Remaja Rosdakary

Aqib, Kharisudin, (1999). Al-hikmah Memahami Teosofi Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah. Surabaya: Dunia Ilmu.

Tajul Arifin, Shohibulwafa, (2011). Miftahus-Shudur. Diterjemahkan oleh Ading Mujahidin, dengan judul Kunci Pembuka Hati. Jakarta : PT. Laksana Utama.

-----------------, (1969). Miftah Al-Sudur. Diterjemahkan Oleh Abu Bakar Atjeh. Sukabumi: Kuta Mas.

-----------------, (1975). Uqud Al-Juman. Jakarta: Kopontren Hidmat, Suryalaya.

-----------------, (1983). Akhlaq al-Karimah. Suryalaya: Kuta Mas Ofset.

-----------------, (2005). Ibadah sebagai Metode Pembinaan Korban Penyalahgunaan Narkotika dan Kenakalan remaja, Tasimlaya: PT Mudawamah wa Rahmah PPs Suryalaya.

Faqih, Sodikin, (1992). Dialog tentang Ajaran Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah. Bandung: Wahana Karya Grafika.

Sekretariat Pondok Pesantren Suryalaya, 2010, Kumpulan Maklumat Syaikh Mursyid TQN Pondok Pesantren Suryalaya. Tasikmalaya: Sekertariat Pondok Pesantren Suryalaya.

As-Sya`Rani, Abdul Wahab, (2011). Al-Anwarul Qudsiyyah Fii Ma`Arifati Qawaa-Idish Shuufiyah. Diterjemahkan oleh H. Ali Bin H. Muhammad, dengan judul Sistem dan Pola Pendidikan Sufi. Ajid Thohir (Ed.). Tasikmalaya: PT Mudawamah Warohmah.

Arief Ichwani, (1990). Berbagai Pandangan dan Berita tentang TQN, dalam Harun Nasution (ed), Thoriqoh Qodiriyyah Naqsyabandiyah: Asal Usul dan Perkembangannya, (Tasikmalaya: IAILM).

Adi, A.W., (1985). Hubungan antara Keteraturan Menjalankan salat dengan Kecemasan pada Siswa Kelas II SMA Muhammadiyah Magelang. Skripsi. Fakultas Psikologi UGM Yogyakarta.

Effendy, E. Wudhu untuk Efisiensi Kerja. Amanah nomor 29, tanggal 14-27 Agustus.

Efendi, Usman, 1982. Penelitian IAIN Bandung, Inabah menyembuhkan korban Narkoba dengan pendekatan tasawuf.

Nasution, Harun (Ed.). (1990). Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah : Asal-usul dan Perkembangannnya, Tasikmalaya: IAILM.

Praja, Juhaya S. (1990). Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah: Asal-usul dan Perkembangannya pada masa Abah Anom (1950.1990) dalam Harun Nasution (Ed.), Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah: Asal-Usul dan Perkembangannya. Tasikmalaya: IAILM.

---------------, (1995). Model Tasawuf menurut Syari'ah. Penerapannya dalam Perawatan Korban Narkoba dan Berbagai Penyakit Rohani, Tasikmalaya: Latifah Press.

----------------, (1990). Pengaruh TQN di dalam dan luar Negeri, dalam Harun Nasution (Ed). Thoriqoh Qodiriyyah wa Annaqsyabandiyah, Tasikmalaya, IAILM.

Suhrowadi, (2025). Syihabudin, Bidayatussalikin: Belajar Ma`Rifat kepada Allah. Tasikmalaya: PT Mudawamah Warohmah.

Purwanto, Yedi, (2019). Salman Mosque as a Center of Islamic Da.wah and Spiritual Laboratory for Campus Community, Jurnal for Homiletic studies, volume 13 Nomor 1 1-24. UIN Bandung.

Sunarjo, Unang, (1995). Menelusuri Perjalanan Sejarah Pondok Pesantren Suryalaya Pusat Pengembangan Thoriqoh Qodiriyah Naqsyabandiyah Abad Ke Dua Puluh. Tasikmalaya: YSB Pondok Pesantren Suryalaya.

Tafsir, Ahmad, (2010). Thoriqoh dan Perkembangan Tasawuf, Dalam Harun Nasution (Ed.) .

Zaki, Mohamad dkk., (2010). Profil Pondok Remaja Inabah (1) Malaysia Cawangan Pondok Pesantren Suryalaya, Pusat Pemulihan Dadah Persendirian, Kedah Darul Aman.

Nurol Aen, (1990). Inabah, dalam Harun Nasition (Ed), Thoriqot Qodiriyyah Naqsyabandiyah, Tasikmalaya: IAILM.

Muhtar, (2014). Pendekatan Spiritual dalam Rehabilitasi social Korban Penyalahgunaan Narkoba di Pesantren Inabah Surabaya, dimuat dalam Jurnal Informasi, vol 19, no 3, 2014), hal. 250.

Haryanto, sentot, (1999). Terapi Religius Korban Penyalahgunaan Nafza di Inabah Pondok Pesantren Suryalaya, Buletin Psikologi, tahun VII, NO 1, Juni.

-------------, Terapi Religius Korban Penyalahgunaan Napza di Inabah PP Suryalaya, Makalah tanpa tahun.

Su'dan, (1987). Penyembuhan Penderita Kecanduan Narkotika di Pondok Pesantren Suryalaya, Tasikmalaya: PP Suryalaya.

Published

2020-04-30

Issue

Section

Articles