Sistem Otomasi Penggerak Kamera Dengan Motor Step Sebagai Alat Bantu Kalibrasi Alat Ukur Panjang
Abstract
Alat ukur panjang merupakan alat yang digunakan untuk mengukur jarak antara dua titik dan mengukur pada kegiatan teknik maupun penelitian yang paling banyak dipakai dalam dunia industri maupun perdagangan. Sehingga, pengujian alat ukur panjang mutlak dibutuhkan untuk menjamin kebenaran alat ukur. Saat ini pengujian tera dan tera ulang alat ukur panjang yang ada di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Kemetrologian (PPSDMK) Bandung dilakukan dengan membandingkan alat ukur terhadap komparator standar. Pengamatan dilakukan menggunakan web-camera yang ditampilkan pada layar monitor. Kondisi kamera terpasang diam sehingga area pengamatan titik uji sempit, pemosisian kamera, dan pembacaan hasil uji harus dilakukan secara manual. Untuk meningkatkan mobilitas kamera, dalam penelitian ini dibuat sistem otomasi penggerak kamera menggunakan motor step. Motor dikontrol menggunakan mikrokontroler, sehingga kecepatan motor dapat diatur untuk menempatkan kamera pada posisi yang diinginkan menggunakan antar muka yang yang dilengkapi dengan pengolahan citra sederhana sehingga dapat mendeteksi posisi skala dan menentukan posisi kamera. Berdasarkan hasil pengujian yang telah dilakukan, posisi kamera telah dapat dikontrol sehingga motor akan berhenti ketika kamera mendeteksi posisi skala standar, serta menampilkan citra gambar secara langsung. Karakteristik pengukuran selisih skala meliputi sensitivitas 0,095 mm/pixel, akurasi 96% dan presisi 98%.
Keywords: Alat ukur; control; web-camera; motor step; citra; pengukuran
Published
How to Cite
Issue
Section
An author who publishes in the Jurnal Otomasi Kontrol dan Instrumentasi agrees to the following terms:
- The author retains the copyright and grants the journal the right of first publication of the work simultaneously licensed under the Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 License that allows others to share the work with an acknowledgment of the work's authorship and initial publication in this journal
- Author can enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book) with the acknowledgement of its initial publication in this journal.










